Kabupaten Bandung – SawalaNews
Soreang – Dalam rangka terus berupaya menekan laju penyebaran Covid-19 di Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung, personel Kepolisian dari Polsek Soreang Polresta Bandung yang dikendalikan oleh Kapolsek Soreang menggelar operasiYustisi yang bertempat di depan Kantor Kecamatan Soreang jalan raya Soreang – Ciwidey Kec. Soreang Kab. Bandung, Selasa (9/3/21)
Dari kegiatan operasi Yustisi ini masih juga ditemukan adanya pelanggar disiplin protokol kesehatan, yang kemudian diberikan teguran humanis guna menggugah serta menanamkan rasa kesadaran disiplin.
Dikonfirmasi Kapolsek Soreang Kompol Maman Suparman menjelaskan bahwa pihaknya sengaja menggelar kegiatan yustisi untuk memberikan dampak kesadaran disiplin terhadap protokol kesehatan dan mengajak masyarakat untuk bergotong royong dalam menekan penyebaran covid-19.
“Kami sengaja menggelar kegiatan Operasi Yustisi untuk menggugah kesadaran disiplin terhadap protokol kesehatan dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bergotong royong dalam berbuat guna menekan penyebaran covid-19.” Jelasnya.
Harapan terbesar dari kegiatan ini adalah guna menekan angka terkonfirmasi dan case fatality rate atas dampak penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung. Pungkas Kapolsek Soreang.
Mulyani***