CIAMIS.SawalaNews | Jajaran Polres Ciamis Polda Jabar terus secara intens melakukan sambang dalam rangka cipta kondisi menjaga keamanan dan kertertiban masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh personel satuan fungsi dan Polsek jajaran Polres Ciamis Polda Jabar.
Seperti yang dilaksanakan oleh jajaran Polsek Pamarican Polres Ciamis Polda Jabar. Seluruh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Ciamis secara masif patroli maupun sambang kamtibmas ke warga di desa binaannya. Salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh anggota bersilaturahmi dengan warga di Desa Sidaharja, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (20/6/2023).
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, sambang ini bertujuan untuk memelihara sinergitas dan silaturahmi Polri dengan masyarakat. Selain itu juga antisipasi gangguan kamtibmas dari tingkat desa binaan masing-masing.
“Sambang ini dalam rangka cipta kondisi dan mendetesi potensi gangguan kamtibmas guna nantinya dapat dilakukan pencegahan sedini mungkin agar tidak sampai timbul menjadi gangguan kamtibmas. Selain itu juga dalam rangka antisipasi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO),” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si
Anggota dilapangan turut serta mengajak para warga menjadi penggerak agar masyarakat ikut serta membantu tugas Kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban. Ini bertujuan agar terciptanya kondusifitas yang aman dan damai.
“Wilayah yang kondusif tentunya akan menciptakan pendidikan dan ekonomi masyarakat yang baik pula sehingga dapat terwujudnya masyarakat yang sejahtera, sehat serta berpendidikan,” ucapnya.**