MAJALENGKA.SawalaNews | Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara yang ke-76 tahun 2022, Polsek Majalengka Kota Polres Majalengka Polda Jabar memberikan bantuan sosial berupa sembako bagi warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Majalengka Kabupaten Majalengka. Minggu (19/6/2022).
Pandemi Covid-19 masih belum usai, membuat hampir seluruh masyarakat merasakan dampak baik dari segi kesehatan maupun segi perekonomian. Terutama bagi masyarakat yang kurang mampu.
Bantuan sosial tersebut disalurkan langsung oleh Kapolsek Majalengka Kota Polres Majalengka Polda Jabar AKP Fiekry Adi Perdana didampingi Wakapolsek Majalengka Kota Iptu Wili Rukwili bersama anggota.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa menyambut Hari Bhayangkara ke-76 ini, pihak Kepolisian akan terus melakukan kegiatan bakti sosial demi membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dan meringankan beban ekonomi akibat pandemi Covid-19.
“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat memberikan manfaat untuk mencukupi kehidupan sehari-hari dan kita berdoa bersama-sama agar pandemi segera usai,”Kata Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Edwin Affandi
“Kepedulian bersama untuk membantu warga yang Kurang mampu dan terdampak Covid-19 sangat diperlukan”.
Ia berharap, melalui kegiatan bakti sosial ini, dapat menginspirasi masyarakat yang lain untuk membantu sesama.
“Kalau bukan kita siapa lagi, kita harus peduli terhadap sesama, jangan menutup mata. Kebaikan kecil yang kita lakukan akan sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tandasnya.(askur/red)