KAB.BANDUNG.SawalaNews | Program Desa Digital binaan PT. Bank Pembangunan Daerah Jabar – Banten TBK akan dibawa ke ASEAN VILLAGGE NETWORK yang digelar Kementerian Desa. Hal ini juga diikuti sejumlah desa percontohan di Indonesia yang sukses.
Direktur Utama Bank BJB, Yuddy Renaldy mengatakan, bahwa bank BJB merupakan salah satu lokokotif bank pembangunan daerah berkepentingan mengadakan acara tersebut. Pasalnya, sangat erat dalam pengembangan ekonomi secara inklusif kepelosok desa.
Lanjutnya, Desa Cibiru Wetan merupakan salah satu desa binaan bank bjb yang ikut serta dalam Program Desa Digital bank bjb yang ikut serta dalam kegiatan ASEAN VILLAGE NETWORK INDONESIA,”imbuhnya.
Dijelaskan Yuddy, bahwa ada sembilan desa yang akan mengikuti ASEAN VILLAGE NETWORK, yang terbagi dalam tiga katagori, yaitu desa wisata, desa digital, dan desa desa on village one product (ovop). Salah satu desa yang terpilih adalah Desa Cibiru Wetan yang mewakili Desa Digital.
Sementara itu Kepala Desa Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Hadian Supriatna, SP, mengatakan bahwa, desa Cibitu Wetan telah meraih beberapa penghargaan dari berbagai katagori dengan melibatkan warga dan elemen lainnya. Tidak ada perbedaan jetika ditunjuk menjadi salah satu Perwakilan Desa Digital tersebut. Pihaknya memaknai hal ini sebagai kepercayaan negara untuk menunjukkan bahwa kebijakan dan tata kelola di Indonesia banyak memiliki praktik, baik yang dapat ditularkan kepada desa desa lain di Asean, khususnya tentang Desa Digital, serta menjadi kesempatan untuk menimba pengalaman dari desa negara lain,”pungkasnya . (Tuty/Ivul) respublika